Senin, 11 Mei 2015

ADJECTIVE CLAUSE

Adjective clause adalah anak kalimat yang menerangkan noun atau pronoun. Noun atau pronoun ini disebut antecedent. Antecedent ini terdiri dari : orang, benda, waktu, tempat, dan alasan. Adjective clause ini memakai kata ganti penjelas (relative pronoun) : who,whom,that, whose, which, when, where, dan why.
Untuk menerangkan orang, dipakai relative pronoun who, whom,whose,atau that, contoh :
- He paid the money to the man who had painted his fence. (Dia membayar uang kepada pria yang
   telah mengecat pagarnya)
- He paid the man whom he had hired. (Dia membayar pria yang disuruhnya bekerja)
- He paid the man from whom he had borrowed the money.(Dia membayar pria yang darinya dia
   telah meminjam uang)
- This is the boy whose picture you saw. (Inilah anak laki-laki yang fotonya kamu lihat)
Untuk menerangkan benda, dipakai relative pronoun which atau that, contoh :
- This is a book which describes planets. (Inilah buku yang menjelaskan tentang planet)
- He likes the shirt for which he had paid Rp. 70,000. (  Dia suka baju yang untuknya dia telah
  membayar Rp.70,000)
Untuk menerangkan waktu, dipakai relative pronoun when, contoh ;
- This is the date when the founding father proclaim our independence. (Inilah tanggal saat bapak
   pendiri menyatakan kemerdekaan kita)
Untuk menerangkan tempat, dipakai relative adverb : where, contoh :
-  That is the house where I spent my childhood. (Itulah rumah di mana saya menghabiskan masa
    kecil saya)
Untuk menerangkan alasan, dipakai relative adverb :why, contoh :
-  He cannot give reason why he didn't obey the instruction. (Dia tidak dapat memberikan alasan
   mengapa dia tidak mentaati perintah itu) 
That biasanya dihilangkan dalam percakapan, contoh :
-  I borrow a book (that) describes Olympics. (saya meminjam buku yang menjelaskan tentang
   olimpiade)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar